Hai! Aku lagi nyobain Oxygeneo Treatment :) |
Oxygeneo sendiri adalah gabungan antara serum dan teknologi microbubble sekaligus pijatan lembut di wajah. Oxygeneo Bright berfungsi untuk mengurangi pigmentasi pada kulit, mencerahkan wajah, mengatasi hyperpigmentasi, memperlambat pembentukan melamin, serta meningkatkan produksi kolagen.
Alat Oxygeneo Treatment |
Proses terakhir diberi masker pencerah kulit |
- Exfoliation : menghilangkan lapisan terluar kulit yang ada sel-sel kulit mati
- Skin rejuvenation : memberikan nutrisi ke kulit
- Oxygenation : menghasilkan gelembung karbon dioksida yang lembut berfungsi untuk menstimulasi aliran darah yang kaya oksigen
Hasilnya wajah lebih cerah walaupun agak kemerahan di beberapa bagian |
Selama proses aku ngerasa agak sakit kayak perih gitu. Sebenarnya sih itu gelembung-gelembung kecil. Tapi setelah proses selesai, rasa perihnya ilang. Proses terakhirnya kulit wajah diberikan masker. Nah, masker ini mengandung kolagen dan fungsinya juga mencerahkan kulit. Selama 15 menit kulitku terasa fresh banget. Setelah masker dibersihkan, kelihatan deh hasilnya wajahku terlihat lebih cerah walaupun agak kemerahan. Kemerahan ini akan hilang kok, kalau aku cuma butuh waktu semalam aja, besok paginya udah gak merah-merah lagi.
Foto kiri sebum treatment - Foto kanan 5 hari setelah treatment |
Perawatan ini cuma butuh waktu sekitar 45 menit. Untuk hasilnya langsung bisa terlihat, tapi agar maksimal harus sebulan sekali. Untuk sekali treatment biayanya start from Rp. 650.000,- Menurutku harganya cukup terjangkau, karena aku pernah coba facial hanya dengan masker aja di tempat lain tuh harganya hampir sama. Aku puas banget dengan treatment dan service dari The Clinic di Centrak Park. Alat perawatan estetik dan bedah plastik yang digunakannya terdepan yang didukung oleh dokter – dokter subspesialis dan tenaga kerja yang terampil dan handal. Bulan depan pastinya balik lagi nih biar noda bekas jerawat di wajah cepat hilang :)
Foto setelah treatment, bersama dengan Dr. Ulung :) (PS: Aku gak pake makeup lho di sini tapi wajahku kelihatan cerah kan) |